Mengenai Saya

Foto saya
Depok , Jawa Barat, Indonesia

Kamis, 24 Maret 2011

SURGA ITU DI PAGARI ALAM





Hampir dua hari dua malam kami dalam perjalanan dari Jakarta menuju Kota Pagaralam, karena membawa perlengkapan Out-door Trining maka kami memilih membawa mobil sendiri dari Jakarta, Rombongan FOReST ADVENTURE TEAM sampai di kota itu tengah malam, karena jarak yang cukup jauh dan jalan yang beliku-liku membuat seluruh tim segera lari bergegas berebut kamar untuk segera beristirahat. Malam itu kami menginap di Wisma Gunung Gare sebuah penginapan milik Pemda Kota Pagaralam yang berada di kaki Gunung Dempo, dinginya udara pegunungan dan suasana capek membuat kami malas sekali untuk segera bangun pagi itu, tapi Lek Agus sebagai ketua rombongan sudah membangunkan kami. Bergegas seluruh tim bangun karena pagi itu kami harus segera menyiapkan alat-alat yang akan digunakan untuk kegiatan Out-Bound training .
Ketika salah seorang anggata tim membuka jendela kami baru sadari bahwa wisma yang kami tempat ternyata terletak di tengah-tengah perkebunan teh, menyatu dengan komplek perkantoran milik Pemkot Pagaralam. Sunguh tempat yang sangat indah, dari balik jendela kami tertegun melihat keluar jendela, suasana dingin diselimuti kabut tipis menghilangkan seluruh rasa capek dibadan kami. Bergegas seluruh tim berhambur keluar untuk menikmati udara pagi yang indah di kaki Gunung Dempo itu.
Kota Pagaralam merupakan sebuah Kabupaten Kota yang baru di mekarkan dilingkup Propinsi Sumatera Selatan, dulunya Kota Pagaralam masuk dalam wilayah Kabupaten Lahat. Meski relatif muda usianya Pemerinta Kota Pagaralam terus berbenah agar sejajar dengan kabupaten/kota khusunya di propinsi Sumatera Selatan. Dengan potensi alam yang dimilikinya pemerintah Pagaralam mempunyai visi membangun Pagaralam dengan : “Mewujutkan Kota Pagaralam Menjadi Kota Agribisnis dan Pariwisata Bernuansa Islami”.Sebagai daerah agraris dengan potensi sumberdaya alam yang melimpah merupakan modal utama untuk menjadikan daerah ini menjadi daerah Agroekowisata (wisata alam dan pertanian). Saat ini pemerintah kota Pagaralam sedang giat-giatnya membangun, selain prioritas pembangunan fisik Pemda juga sangat konsen dalam membangun sumberdaya manusia karena mereka sadar bahwa aset terbesar mereka adalah sumberdaya manusia.
Sudah beberapa kali FOReST INDONESIA ADVENTURE di undang untuk melakukan peningkatan kapasitas sumberdaya manusia melalui program Out-Bound training. Out-Bound Trining sendiri adalah sebuah pendekatan training dimana peserta diajak utuk terlibat aktif secara emosional, fisik, intelektual, untuk terciptanya interaksi diantara peserta selama mengikuti pelatihan. Dengan mengunakan media geme/permainan di alam terbuka peserta belajar sambil di ajak untuk refresing sehingga selain menyerap materi-meteri pelatihan yang di berikan peserta juga bisa melepaskan kejenuhan dari rutinitas pekerjaan yang menumpuk.
Dalam upaya membangun potensi wisata khusunya wisata alam Pemda Kota Pagaralam saat ini sedang menjajaki untuk menyusun program bersama dengan Yayasan FOReST INDONESIA untuk membangun sebuah kawasan Training Center dan Pusat Informasi dan Pengembangan Wisata di Kota Pagaralam. Komitment tersebut muncul disaat Wakil Walikota Pagaralam membuka Training Untuk Eselon III di lingkup Pemerintah Kota Pagaralam. Kawasan yang di usulkan untuk menjadi kawasan Training Center tersebut adalah Hutan Bambu milik Kota Pagaralam yang saat ini sering di gunakan untuk kegiatan Out-Bound Training.
Kesadaran akan potensi sumberdaya alam yang dimiliki Kota Pagaralam menerapkan prinsip-prinsip pembangunan berkelanjutan sebagai strategi pembangunan kedepan, ini yang membedakan Kota Pagaralam dengan daerah lain. Bagi para petualang yang senang dengan kegiatan wisata alam, maka daerah ini layak untuk di kunjungi, selain panorama yang indah dan situs-situs budaya yang dimiliki, masyarakat disini juga sangat ramah sehingga membuat kita betah tinggal berlama-lama di tempat ini.
dw.kristianto





Tidak ada komentar:

Posting Komentar